Posts

Showing posts from May, 2022

Inilah Gaya Foto Selebgram Hijab, Inspirasi Gayamu!

Image
Mengabadikan momen bersama sahabat merupakan suatu hal yang wajar dilakukan oleh semua orang. Tak terkecuali para selebgram hijabers ini. Dengan gaya foto selebgram hijab kekinian, mereka tampil semakin keren dan hits. Foto merupakan cara mengabadikan momen yang paling populer di kalangan masyarakat. Apalagi momen itu bareng orang-orang tersayang seperti sahabat. Nah, momen bareng sahabat ini nih yang engga boleh dilewatkan. Foto bareng sahabat pun harus kece dengan gaya foto ala masa kini. Jika kamu termasuk orang yang suka mati gaya depan kamera, intip deh gaya foto para seleb hijabers ini sebagai referensi. Gaya foto mereka ini kekinian banget lho dan sedang hits. Mau tau gaya foto apa saja? Cek selengkapnya yuk. 1. Gaya Foto Cool Gaya foto kekinian ini memang banyak banget dilakukan sama para seleb. Dengan wajah flat tanpa dengan senyum tipis di wajah bikin foto kamu terlihat keren apalagi ditambah kacamata hitam yang kece abis. Gaya foto ini juga akan memberikan kesan dewasa pada

KISAH LOLA DIARA, selebgram cantik yang hijrah

Kisah Lola Diara Setelah Hijrah selalu di kait-kaitkan dengan Kisah Layangan Putus menjadi viral di media sosial. Netizen pun kerap membahas dua sosok yang diduga menjadi tokoh di kisah tersebut. Salah satunya adalah Lola Diara Fidya . Namun, Lola Diara sendiri bilang di Twitter, ia enggan untuk klarifikasi. Baginya klarifikasi yang terbaik adalah klarifikasi yang di akhirat. Ini karena semuanya akan dipertanggungjawabkan di akhirat. Terlepas dari itu, Lola Diara adalah selebgram, pengusaha. Dahulu, dikutip InsertLive , Lola Diara juga merupakan sosialita. Sejak 19 tahun, Lola Diara sudah menjalani bisnis sahamnya dengan jabatan sebagai investment manager di perusahaannya. Kemudian, ia memutuskan berhijrah ketika kehilangan banyak teman. Ia memutuskan untuk mendekatkan diri pada Allah dan memperdalam ilmu religi. Semenjak hijrah, ia sering membagikan kata-kata mutiara dan kalimat-kalimat berisi dakwah di akun media sosial. Meski hijrah terkadang jauh dari kesan 'tampil' di med